Nilai-Nilai Religiusitas Adat Mo Me’ati pada Masyarakat Kota Gorontalo (Replika Islam Nusantara)
Abstract
This study aims to make a comprehensive study on the phenomenon of behavior and perception of Gorontalo society to Mome’ati tradition (pledge) as the tradition of Gorontalo society in general, and especially the people of Gorontalo city, which is still maintained, and study of the aspects of religiosity of Mome’ati custom in society of Gorontalo city. This research is a field research and the data was collected using observation, interviews, Focus Group Discussions (FGD), and documentation. The results of this study reveals that there are some steps in mome’ati tradition which doing it. These steps conveys a meaning of religiosity that is in line with the Islamic law. This is one of the local tradition of Gorontalo which has been already assimilated in Islamic values. The implication of this this study can expand and enrich information about local Islamic tradition in Indonesia.Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan kajian yang komprehensif tentang fenomena perilaku dan persepsi masyarakat kota Gorontalo terhadap adat mome’ati (pembaiatan) sebagai tradisi masyarakat Gorontalo pada umumnya, dan khususnya masyarakat kota Gorontalo yang sampai saat ini masih dipertahankan. Selain itu, mengkaji dan mengetahui nilai-nilai religiusitas adat mome’ati pada masyarakat kota Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, focus group discussion (FGD) dan studi dokumentasi. Hasil dari penelitian ini terungkap bahwa dalam pelaksanaan adat mome’ati terdapat tahapan-tahapan yang dilakukan sesuai dengan adat yang berlaku. Tahapan-tahapan tersebut terdapat makna atau nilai-nilai religiusitas yang tidak bertentangan dengan syariat ajaran Islam. Inilah salah satu adat lokal masyarakat Gorontalo yang sudah diasimilasi dalam nilai-nilai ajaran Islam dalam wajah Islam Nusantara. Implikasi penelitian ini diharapkan menambah wawasan dan memperkaya khasanah tradisi Islam lokal  (Islam Nusantara) yang ada di Indonesia.
Date
2016-06-01Type
info:eu-repo/semantics/articleIdentifier
oai:ojs2.journal.iaingorontalo.ac.id:article/162http://journal.iaingorontalo.ac.id/index.php/au/article/view/162